Pena Jurnalis,Maros.— Penghargaan Pemuda Pelopor diberikan kepada Dua Pemuda Kecamatan Lau.  Kedua pemuda itu, yakni Aswar Asri dari Desa Bonto Marannu sebagai juara dua dan Nurholis dari Desa Marannu sebagai juara tiga.

HM Hatta Rahman sebagai Bupati Maros memberikan langsung penghargaan kepada keduanya saat peringatan Hari Sumpah Pemuda  di Lapangan Pallantikan Maros 28 Oktober kemarin.

Diketahui, Aswar Asri terpilih karena kepeloporannya dalam pengembangan ekonomi ummat melalui pemberdayaan pemuda dan remaja masjid dalam pengelolaan jamur tiram yang ia mulai sejak 2016. Sementara Nurholis mempelopori pengembangan wisata hutan mangrove di desanya.

Terkait penerimaan penghargaan untuk dua pemuda pelopor tersebut, Camat Lau, Fadli menyampaikan, pihaknya sangat mengapresiasi prestasi anak-anak muda di Lau. Tentu ini bisa menjadi motivasi bagi pemuda lainnya untuk lebih semangat dalam berkreativitas maupun berinovasi di wilayah masing-masing.

“Semoga prestasi ini dapat dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi dan kedepannya akan lahir pemuda-pemuda pelopor dari Kecamatan Lau,” ujarnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *