PenaJurnalis,Makassar.— – Kepala Kpw BI Sulsel Bambang Kusmiarso optimistis terhadap perkembangan perekonomian syariah yang dapat meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Sulawesi Selatan di tahun 2019.

“Kalau untuk pertumbuhan ekonomi syariah, itu berpotensi untuk meningkat di tahun 2019,sering sekali juga kita mengharapkan ini srbagai yang sumber pertumbuhan ekonomi baru,” kata Bambang Kusmiarso saat menghadiri Silaturahmi Akhir Tahun Bank Indonesia Bareng Media, di Cafe The Boss, Jalan Botolempangan Rabu (26/12/18).

Menurutnya, perbankan syariah dan perbankan konvensional akan saling melengkapi untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Sulsel.

“Bukan saling bersaing, segmennya beda, malah melihatnya, kita melihat ini adalah sebagai sumber potensi yang baru,” tutur Bambang.

Bambang juga menilai perekonomian syariah tidak untuk dikaitkan dengan agama tertentu dan dapat digunakan untuk siapa saja.

“Ekonomi syariah tidak hanya untuk pesantren, karena yang dimaksud dengan syariah, tidak hanya dikaitkan dengan agama tertentu,” tutup Bambang.(Am)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *