PenaJurnalis,Makassar.—-Calon Wakil Presiden, KH Ma’ruf Amin meminta suara 70 persen suara warga Kota Makassar. Hal itu disampaikan Ma’ruf, di hadapan ribuan ibu-ibu majelis taklim se-Kota Makassar, di Celebes Convention Center (CCC), Jalan Metro Tanjung Bunga, Jumat (21/2/19).

Kepada ibu-ibu, Ma’ruf bertanya. Apakah sanggup mengumpulkan 70 persen suara pada 17 April 2019 mendatang.

“Menangnya berapa persen? 70 persen? Sanggup? Yakin? Pasti? Menang 70 persen Insyaallah. Aamiin ya Rabbal Aalamiin,” kata Ma’ruf.

Untuk mendapat suara 70 persen itu, diakui Ma’ruf memang tidak mudah. Makanya dia mengajak warga Makassar yang hadir, untuk berjuang memenangkan pasangan Joko Widodo-Ma’ruf Amin.

“Tolong semua ibu-ibu, kalau nanti 17 April kita semua sama-sama memilih 01 calon presiden dan wakil presiden,” tambah jempol.

Sebelumnya, Ma’ruf Amin menyebut saat ini dirinya sudah menjadi orang Makassar. Hal itu disampaikan Ma’ruf, sebab gelar Karaeng Manaba yang didapatnya dari Kerajaan Galesong, H Mallarangan Abdullah Karaeng Gassing, di Kabupaten Takalar, Rabu (20/2/2019) kemarin.

“Kemarin saya mendapat gelar. Berarti saya sudah karaeng. Saya sudah jadi orang Makassar hari ini,” kata Ma’ruf.

Makanya dikatakan Ma’ruf, warga Makassar mesti bangga punya calon pada Pilpres 2019 mendatang. Makanya, ia berharap dukungan dari warga Kota Makassar.

“Kalau saya jadi wakil presiden, berarti saya mewakili warga Makassar. Saya minta doa, supaya terpilih bersama Jokowi. Pak Jokowi presiden, saya jadi wakil presiden,” tambah Ma’ruf. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *