Penajurnalis,Kupang.— – Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) ternyata memiliki begitu banyak panorama alam yang luar biasa. Namun, masih terdapat satu lokasi yang jarang terekspos, yakni Pulau Sabu.

Pulau Sabu ini mungkin masih kalah populer dibandingkan destinasi lain di NTT, seperti Taman Nasional Komodo atau Pulau Sumba. Meskipun begitu, pulau ini memiliki daya tarik wisata alam yang membuatnya layak masuk dalam bucketlistkamu.

Sabu dikenal juga dengan sebutan Sawu atau Savu. Penduduk setempat menyebutnya Rai Hawu, yang berarti tanah hawu atau tanah orang Sabu. Pulau ini juga merupakan yang terbesar di Kabupaten SabuRaijua, disusul Raijua dan Dana.

Secara geografis, Pulau Sabu terletak di antara Pulau Sumba dan Pulau Rote. Akses paling cepat dan mudah menuju Sabu adalah dari Kupang. Saat ini sudah ada penerbangan Susi Air dari Bandara El Tari menuju Bandara Terdamu di Pulau Sabu. Namun rute ini belum dilayani oleh pesawat komersial.

Agar bisa tiba di Pulau Sabu, wisatawan dan warga lokal umumnya menggunakan Kapal Express Cantika untuk penyeberangan Kupang dan Sabu. Penyeberangan dilakukan tiap hari, dengan harga tiket VIP Rp260 ribu dan memakan waktu kurang lebih lima jam. Alternatif lainnya adalah menggunakan kapal ferryTungka. Moda transportasi ini berangkat tiap pukul 21.00 dengan harga tiket Rp250 ribu dan berdurasi 10 jam.

Periode terbaik berkunjung ke Pulau Sabu adalah Maret sampai November. Hampir sama dengan pulau-pulau di NTT lainnya, Sabu identik dengan iklim panas, musim kemarau panjang, serta curah hujan rendah. Dalam setahun, musim hujan di Sabu hanya berlangsung antara 15 sampai 70 hari. Tak heran bila sejauh mata memandang hanya tampak bukit-bukit kapur kering di pulau ini.

Selain identik dengan panas dan kering, Sabu yang letaknya berdekatan dengan benua Australia juga dipengaruhi oleh musim angin barat. Pada periode ini angin bertiup kencang dan ombak laut tinggi, sehingga mengganggu aktivitas nelayan dan penyeberangan.(Nr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *