PenaJurnalis, Maros.—–Diskusi pemuda milenial digelar DPD KNPI di gedung Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Kecamatan Turikale, Minggu (21/7/19) yang bertema Update Ilmu dengan membaca bagikan Ilmu dengan menulis. Diskusi tersebut dikerjasamakan dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Maros.

Dihadiri oleh puluhan remaja, pemuda dan mahasiswa dari berbagai kecamatan. Juga kelompok pemuda mahasiswa hadir sebagai peserta. Selain peserta, kegiatan dihadiri oleh Ketua Majelis Pemuda Indonesia (MPI) Maros Marjan Massere, Ketua DPD KNPI, Asri Said.

Juga hadir Sekertaris DPD KNPI  Maros Ali Rusdy, ketua DPK kecamatan KNPI, Serta perwakilan Organisasi Kepemudaan Maros berserta pengurusnya.

Adapun narasumber yang hadir yakni, Takbir Abadi  (Penulis muda dengan buku menyuarakan kemanusiaan). Narasumber lain yakni, Burhanuddin (Pustakawan ahli muda dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Maros

Ali Rusdi mengatakan, kegiatan tersebut digelar untuk mengembangkan gerakan literasi secara nasional.

“Gerakan literasi harus melibatkan seluruh komponen masyarakat,” ujarnya.
‘’ Apalagi Saat ini kita mendapat tantangan zaman dari berbagai hal termasuk aplikasi gaul, katanya.

Termasuk minat baca buku yang masih rendah ditengah perkembangan zaman. Ditambah lagi kondisi perpustakaan yang masih perlu dikembangkan secara maksimal. “Semoga gerakan literasi di Maros semakin gencar dan digalakkan,” ujarnya.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *