Penajurnalis  Maros,– Sekolah SMP Negeri 1 Maros mendapatkan keberkahan tersendiri. Bagaimana tidak, mereka setiap hari membaca Alquran sebelum masuk jam pelajaran dan setiap jumat salat duha berjemaah.

Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Maros, Suandi menuturkan, kegiatan tersebut adalah program unggulan yang di canangkan dinas Pendidikan Kabupaten Maros untuk diterapkan.

Jadi kami di minta untuk membuat program unggulan, walaupun itu cuman satu tapi bisa memberikan manfaat yang luar biasa kepada siswa, tutur suandi, Jumat (14/2/20).

Hal yang menarik, Suandi mengaku antusias ingin membuat SMP Negeri 1 Maros ini lebih dikenal lagi dari berbagai kegiatan pentas seni dengan pengembangan siswa.

 “Sejak dari awal saya menjabat saya sudah mencari-cari media untuk bisa berkolaborasi pada kegiatan di sekolah kami. Maka dari itu kami siap melaksanakan dalam pengembangan siswa dari 10 ekstrakurikuler, ditampilkan dan diberitakan Media Fajar,” kata suandi.

Untuk itu, SMP Negeri 1 ini akan menjadi tuan rumah pada kegiatan Fajar Back to School pada 28 Februari 2020 mendatang,”tutupnya.(Herman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *