Penajurnalis Maros,-  Medali emas untuk cabor karate diraih siswa SMAN 1 Maros masing masing Wayla Savila, Farhan Amri Anugrah dan Muchliza Aulia.

Ketiga pelajar inipun berhak mendapatkan dana pembinaan dari KONI Maros serta maskot dan piagam penghargaan yang diserahkan Ketua KONI Maros Marjan Massere pada penutupan Porkab Maros 2024 yang berlangsung di lapangan Pallantikang, Maros, Selasa (9/7/24).

Marjan Massere menyatakan rasa bangga dihadapan para karateka peraih juara,  sebab ada bibit atlet baru dari Kecamatan Turikale, Lau, Bontoa, Tanralili dan Simbang. Paracl atlet berprestasi ini tentunya akan menambah catatan atlet karate potensial Maros untuk event selanjutnya.

Atas nama pengurus KONI dan panitia Porkab Kabupaten Maros, kami mengucapkan terimakasih kepada atlet karate peraih juara. Semoga dari Porkab ini para atlet karate ini mampu menjadi duta karate Maros di event berikut, ” ucapnya.

Juara 1, 2 dan 3 pada kelas Kata Perorangan Putra masing-masing Raka Pratama dari Tanralili, Jachirus Ibra Christo dari Marusu, Irwansyah dari Maros Baru. Sedang Kata Perorangan Putri juara 1,2,3 masing-masing Dewi Aryalinisa dari Kecamatan Lau, Nur Rezki dari Bantimurung dan Nurfadilah dari Tanralili.

Marjan berharap para atlet yang juara tidak gampang puas. Para juara justru harus terus berlatih, rajin ikut kompetisi agar prestasinya lebih terukur.

“Terimakasih buat para simpai yang mendidik atletnya di perguruan masing-masing tanpa mengenal lelah dengan semangat tinggi demi raihan prestasi, kami masih menunggu pada inven berikutnya “ tutupnya.(A1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *