PenaJurnalis,Gowa.—-Kawasan wisata pantai di Kecamatan Tamalate dipenuhi sampah kayu akibat bencana banjir dan tanah longsor yang menerjang Kota Makassar dan Kabupaten Gowa sejak Selasa 22 Januari 2019 lalu.

Adapun lokasi wisata pantai yang terdampak sampah kayu gelondangan tersebut di antaranya Pantai Tanjung Merdeka, Tanjung Bunga dan Tanjung alang. Akibatnya sejumlah Gasebo di lokasi wisata itu juga ikut rusak akibat terjangan sampah kayu.

Penumpukan sampah di lokasi wisata tersebut berimbas pada sepinya pengunjung. Pasalnya, akses ke tepi pantai tertutup tumpukan sampah yang diperkirakan mencapai ketinggian dua meter.

Meski begitu, Camat TamalateFahyuddin Yusuf mengatakan, sampah kayu yang menumpuk di bibir pantai mulai dibersihkan Lurah Tanjung Merdeka bersama masyarakat sekitar. Kata dia, sebagian warga juga memanfaatkan kayu tersebut.

“Pak lurah bersama masyarakat sementara membersihkan di sana. Masyarakat juga akan manfaatkan kayunya untuk kayu bakar,” kata Fahyuddin via, telepon Sabtu (26/1/2019).

Fahyuddin mengungkapkan, sampah kayu tersebut memang harus secepatnya di bersihkan. Pasalnya, akan berpengaruh terhadap sepinya pengunjung karena merupakan daerah wisata.

“Lagi dibersihkan ini karena di sana tempat wisata tidak bagus kalau banyak sampah,” lanjut Fahyuddin.

Menurutnya, sampah kayu itu berasal dari hulu Sungai Jeneberang yang terbawa arus hingga ke hilir sebelum akhirnya terbawa gelombang laut ke tepi pantai.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *