PenaJurnalis,Maros.——Bulan Suci Ramadhan 1440 hijriah, 2019 Masehi yang di anut umat Muslim di seluruh Dunia pada bulan ini, umat Islam sedang melaksanakan kewajiban Puasa satu bulan suntuk pada bulan Suci Ramadhan

Di bulan yang penuh berkah ini banyak kalangan yang memanfaatkan dengan saling berbagi kasih dengan cara saling memberi makanan dan minuman sebagai bekal berbuka puasa.

Salah satunya Ormas Komando pejuang Merah Putih (KPMP) Kabupaten Maros , tak lupa mengambil bagian di hari ke empat belas Ramadhan mereka berbagi Takjil sebagai bentuk menjalin kasih, bertempat di lampu merah patung kuda, kassi kelurahan pettuadae kecamatan Mandai Kabupaten Maros.Senin  (19/5/19).

Menurut A.Yulianty sapaan akrab Loly (bendahara KPMP) Markas Cabang Kabupaten Maros menyampaikan, terkait kegiatan ini, dalam rangka ikut memeriahkan dan berbagi kasih di bulan suci Ramadhan.

“Dengan membagi bagi takjil kepada warga dan pengendara serta penumpang kendaraan pengguna jalan yang lewat lampu merah pada saat kegiatan berlansung,” ujarnya.

Kegiatan hari ini bagian dari cara kami berbagi kepada sesama umat manusia khusus bagi muslim yang menunaikan ibadah puasa dibulan Ramadhan saat ini semoga kegiatan kami ini bermanfaat buat kita semua. Dan bernilai ibadah.

“Pada kegiatan ini juga kami memperlihatkan Bahwa KPMP Maros juga merupakan Ormas peduli, selain pendampingan Masyarakat kami juga ormas berbasis Pasukan,” tambahnya.

Dengan adanya  moment yang bersahaja ini kami bersedia juga menyalurkan bantuan bantuan terhadap masyarakat miskin, seperti sakat dan infak pada bulan puasa ini, sebagai mana sebelum sebelumnya di bulan ramdhan lalu.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *